Follow me on Twitter RSS FEED

Do'a - do'a

Posted in
Do’a masuk masjid 
Saya berlindung kepada Allah Yang Maha Agung dan wajah-Nya Yang Mulia dan kerajaan-Nya dari setan yang terkutuk”. 
(Diriwayatkan Ibnu Sinin dan dihasankan oleh Al-Bani) 
• Do’a keluar dari masjid 
Dengan menyebut nama Allah Shalawat dan salam atas Rosulullah, Ya Allah sesungguhnya saya memohon kepada-Mu dari keutamaan-Mu. Ya Allah jagalah diriku dari setan yang terkutuk”.
(Diriwayatkan Ibnu Sinin dan dihasankan oleh Al-Bani)
 
• Do’a Adzan Hendaknya ia mengucapkan seperti apa yang diucapkan oleh muadzin kecuali pada Hayya ‘alaal falaah” dan "hayya ‘alaal SholahHendaknya ia menggantinya dengan mengucapkan “ laa haula wala quwwata illa billah” 
(Mutafaqqun’alaih) 
Do’a setelah selesai adzan Bersholawat kepada Nabi shallallaahu 'alaihi wa sallam setelah selesai dari menjawab muadzin (H.R. Muslim), kemudian berdo’a 
Yaa Allah ya Rabbi, ini adalah panggilan yang sempurna dan sholat telah ditegakkan berilah wasilah dan fadhilah untuk nabi shallallaahu 'alaihi wa sallam dan bangkitkanlah ia pada tempat yang terpuji yang telah engkau janjikan
(H.R. Bukhori) 
Do’a bangun tidur 
Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah menidurkan kami, dan kepadanyalah kami kembali’. (HR. Bukhori) 
Do’a ketika masuk WC 
Dengan menyebut Nama Allah. Yaa Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari gangguan setan laki-laki dan perempuan”. ( Mutafaqqun’alaihi)

sedangkan tambahan dengan menyebut nama Allah dikeluarkan oleh Syaid bin Mansyur
Do’a keluar dari WC 
Dengan pengampunan-Mu”. 
(dikeluarkan oleh Ashabus Sunnah kecuali An-Nasai) 
Doa ketika mengenakan pakaian 
Alhamdu lillahil ladzi kasaani hadza warazaqoniihi min ghoiri haulin wala quwwatin "
Segala puji bagi Allah yang memberi pakaian ini kepadaku sebagai rezeki dari-Nya tanpa daya dan kekuatan dariku 
Doa Ketika meletakkan Baju 
Bismillah”.
Dengan nama Allah.
Doa ketika mengalami kesulitan 
"Allahumma laa sahla illa ma ja'ala tahu sahlan wa anta taj'alu hazna idza syi'ta sahlan"
Yaa Allah Tidak ada kemudahan kecuali apa yang Kamu jadikan mudah Sedangkan yang susah bisa Engkau jadikan mudah apabila Engkau menghendakinya 
Doa sebelum makan 
"Bismillah. Allahuma Bariklana Fima Razaktana Wakina Adzabannar ."
Dengan menyebut nama Allah
Doa jika lupa membaca doa sebelum makan 
"Bismillahi fi awwalihi wa aahirihi." 
Dengan menyebut nama Allah di awalnya dan di akhirnya 
Doa setelah makan 
"Alhamdulilahil ladzii ath amani warazaqoniihi haadza min ghairi haulin wala quwwatin."
Segala puji bagi Allah yang memberi makan kepadaku dan yang memberi rizqi kepadaku tanpa daya dan kekuatanku 
Doa ketika marah 
"Audzu billahi minasy syaithoonir rajiim"
Aku berlindung dari godaan syaitan yang terkutuk 
Mendo'akan orang yang berbuat kebaikan kepada kita 
"Jazakallahu khairan"
Semoga Allah membalasmu dengan kebaikan 
Doa agar terhindar dari kesialan 
"Allahumma laa thaira illa thairuka wala khaira illa khairuka walaa ilaaha illa ghairuka
Yaa Allah tidak ada kesialan kecuali yang datang dariMu dan tiada kebaikan kecuali kebaikanMu serta tiada Tuhan kecuali Engkau 
Doa penutup majelis 
"Subhanakallahumma wabihamdika Asyhadu anlaa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaihi
Maha suci Engkau yaa Allah aku memuji-MU aku bersaksi tiada Tuhan yang berhak diibadahi melainkan Engaku, aku minta ampun dan bertaubat kepadaMu 
Doa Ziarah Kubur 
"Assalamualaikum ahlad diyaari minal mu'miniin waal muslimiin, wa inna insya Allahi bikum laahikuun nas alullahaa lana walakum al 'afiyah."
Salam sejahtera atas kalian wahai penghuni kuburan orang-orang mukmin dan muslim, sesungguhnya kami akan menyusul kalian insya Allah. Kami memohon keselamatan kepada Allah bagi kami dan kalian.
Doa ketika ditimpa musibah 
"Inna lillahi wa inna ilaihi raajiuun. Allahumma u'jurnii fii musiibati wakh luflii khairan minha
Kami adalah milik Allah dan kepadanyalah kami akan kembali. Yaa Allah berilah kami pahala atas musibah yang menimpa diriku dan berilah aku pengganti yang lebih baik darinya 
Doa Berlindung dari kesyirikan 
"Allahumma inni audzubika an asyraka bika wa ana a'lam, wa astaghfiruka lima la a'lam "
Yaa Allah aku berlindung kepadamu dari menyekutukanMu yang aku ketahui. Dan aku memohon ampunan kepadaMu dari syirik yang tidak aku ketahui 
Doa bagi orang yang menyatakan cinta kepada kita karena Allah 
"Uhibbukal ladzi ahbabtani lahuu
Aku mencintaimu sebagaimana engkau mencintaiku karenaNya 
Do'a keluar rumah
"bismillaahi tawakaltu 'alallaahi walaa haula walaa quwwata illaa billaah"
dengan menyebut nama Allah, aku bertawakal kepada Allah, tiada daya dan upaya kecuali milik Allah. (HR. Abu Daud dan Turmidzi). 
Do'a masuk rumah
"bismillaahi walajnaa wa bismillaahi kharajnaa wa 'ala rabbinaa tawakalnaa"
Dengan menyebut nama Allah aku masuki rumah kami dan dengan nama-Nya pula kami bertawakal.
(HR.Abu Daud). 
Do'a ketika turun hujan
"Allaahumma shayyiban naafi'aan"
Ya Allah! curahkanlah air hujan yang bermanfaat. (HR. Bukhari). 
Do'a setelah turun hujan
"muthirnaa bifadhlillaahi warahmatihi"
Engkau telah memberikan kami hujan berkat kebaikan-Mu dan rahmat-Mu. (HR. Bukhari). 
Do'a ketika pergi ke masjid
"Allahummaj'al fii qalbii nuuran, wa fii lisaanii nuuran, waj'al fii sam'ii nuuran, waj'al fii basharii nuuran, waj'al min khalfii nuuran, wa min amaa mii nuuran, waj'al min fawqii nuuran, wa min tahti nuuran, Allahumma a'thinii nuuran"
Yaa Allah, ya tuhanku berilah cahaya dihatiku, lisanku, pendengaranku, penglihatanku, dari belakangku, depanku, diatasku serta dibawahku. Yaa Allah berikanlah aku cahaya. (HR. Bukhari dan Muslim) 
Do'a ketika membayar hutang
"Baarokallaahu laka fii ahlika wa maalika "
Semoga Allah memberkatimu keluarga dan harta bendamu (HR. Bukhari) 
Do'a bagi yang memberi pinjaman
"Baarokallaahu laka fii ahlika wa maalika, innamaa jazaa usalafilhamdu wal adaa u"
Semoga Allah memberkatimu keluarga dan harta bendamu. Sesungguhnya pahala-pahala orang-orang yang terdahulu adalah berkat puji-pujiannya atas Allah dan menjalankan perintah-Nya. (HR. Nasa'i dan Ibnu Majjah) 

Do'a apabila melihat ada sesuatu yang disenangi 
Alhamdulilladzi bini'matihi tataimmush-shalihaat 
Segala puji bagi Allah yang dengan nikmatNya segala amal shalih sempurna 
Do'a apabila ada sesuatu yang menyusahkan 
Alhamdulillahi 'ala kulli haa-liin 
Segala puji bagi Allah atas segala keadaan 
Do'a apabila pulang dari bepergian 
Laa-ilaaha illallah wahdahu laa syariika lahu, lahul mulku walahul hamdu wahuwa 'ala kulli syai'in qadiir aaibuun, taa-ibuun, 'aa-biduun lirabbina haamiduun, shadaqollahu wa'dahu, wanahara 'abdahu, wahazamal ahzaaba wahdahu 
Tiada Tuhan selain Allah yang Maha Esa, Tiada sekutu bagiNya. BagiNya kerajaan dan pujian. Dialah Yang Mahakuasa atas segala sesuatu. Kami kembali dengan bertaubat, beribadah dan memuji kepada Tuhan kami. Allah telah menepati janjiNya, membela hambaNya dan menceraiberaikan golongan musuh dengan sendirian 

Dzikir Seusai Sholat
• "Astaghfirullah" 3 x ( Saya mohon ampun kepada Allah) 
• "Allahumma antas salaam wa minkas salaam tabaarakta yaa dzal jalaali wal ikraam"
( yaa Allah Engkaulah As salaam dan dari Engkaulah keselamatan, Maha Suci Engkau Wahai Tuhan yang Maha Agung dan Mulia. 
• "Laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika lahu, lahul mulku wa lahul hamdu wahuwa ala kulli syai-in qodiir. Laa haula walaa quwwata illa billah. Laa ilaaha illallah walaa na'budu illa iyyahu. Lahun nikmatu walahul fadh-lu walahuts tsanaul hasan. Laa ilaaha illallah mukhlisiina lahud diina walau karihal kaafiruun. Allahumma laa mani'a lima a'thaita walaa mu'thiya lima mana'ta walaa yanfa'u dzal jaddi minkal jadd."
( Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah semata tiada sekutu bagi Allah baginya kerajaan dan pujian dan Dia atas segala sesuatu Maha Berkuasa. Tiada daya dan kekuatan kecuali dari Allah. Tiada Tuhan yang berhak diibadaahi selain Allah dan kami tidak beribadah kecuali kepadaNya semata. BagiNya nikmat keutamaan dan pujian yang bagus. Tiada tuhan yang berhak disembah kecuali Allah bagiNya dien yang bersih meskipun orang kafir benci. Yaa Allah tidak ada yang mampu mencegah apa yang engaku berikan dan tiada yang mampu memberi apa yang Engkau cegah dan tidak bermanfaat pemilik kemuliaan kecuali dariMu) 
• "Subhanallah" 33 x (Maha Suci Allah) 
• "Alhamdulillah" 33 x (Segala Puji Bagi Allah) 
• "Allahu Akbar" 33 x (Allah Maha Besar) 
• "Laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika lahu, lahul mulku wa lahul hamdu wahuwa ala kulli syai-in qodiir
( Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah semata. tiada sekutu bagi Allah baginya kerajaan dan pujian dan Dia atas segala sesuatu Maha Berkuasa). 
Ayat Kursi 
Surat Al ikhlash 
Surat al Falaq 
Surat An nas 

Terimakasih.

Semoga Do'a-do'a diatas dapat Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Agar, apapun yang Anda lakukan senantiasa dalam Ridho Allah SWT.Amien........!!!


0 comments:

Post a Comment